Pertamina Lubricants Hadirkan Solusi Efisiensi Industri Manufaktur Nasional

Nugroho menambahkan, dengan TKDN yang tinggi, produk pelumas Pertamina mampu bersaing secara kompetitif di pasar dan memiliki daya saing yang tinggi di industri nasional.

Pertamina Lubricants Industri Manufaktur
Jajaran PT Pertamina Lubricants di depan booth pameran

Pertamina Lubricants juga mendukung program pemerintah dalam Peningkatan Penggunaan Produk Dalam Negeri (P3DN) dengan terus menyuplai pelumas untuk segmen industri di sektor-sektor strategis di Indonesia.

Selain kualitas produk yang terjamin, Pertamina Lubricants juga berkomitmen untuk memberi manfaat bagi lingkungan dengan mengimplementasikan proses bisnis yang hijau dan berkelanjutan bagi seluruh stakeholders.

Pertamina Lubricants Industri Manufaktur
Pertamina Lubricants optimis dengan kebangkitan sektor industri manufacture usai pandemi

“Penerapan kebijakan green company dalam seluruh proses bisnis yang dimulai dari proses produksi, distribusi hingga produk sampai ke konsumen sudah merupakan komitmen perseroan. Kami turut bersinergi dengan masyarakat, berbagai komunitas dan UMKM dimana kami beroperasi untuk menciptakan nilai tambah melalui program-program entrepreneurship berbengkelan dan program berbasis creating shared value,” lanjut Nugroho.

PTPL hadir dengan beragam produk-produk pelumas Pertamina berkualitas tinggi yang digunakan pada equipment atau mesin-mesin di proses manufaktur yang mampu mendukung kinerja opersaional dan mendorong efisiensi dengan sistem pelumasan yang tepat.

Pertamina Lubricants Industri Manufaktur
Suasana salah satu peserta pameran di Grand City Surabaya

Produk Pelumas Pertamina seperti Meditran SX Plus, Rored Series, Turalik, Food Grade Series, Gear Oil Series, dan Maxcool Series (Metal working fluid) merupakan beberapa brand produk Pelumas unggulan untuk segmen industri manufaktur.

Melalui kematangan inovasi serta riset dan pengembangan produk berkelas dunia, PTPL menjamin kualitas produk pelumas terbaik yang ditopang dengan ketahanan supply, harga yang kompetitif serta dukungan after sales service penuh terhadap maintenance dan solusi pelumasan. (boi)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *